psikologi pendidikan adalah cabang ilmu psikologi yang mengkhususkan diri pada cara memahami pengajaran dan pembelajaran dalam lingkungan pendidikan. Psikologi pendidikan berperan penting dalam peningkatan mutu siswa dengan menerapkan prinsip-prinsip psikologi kedalam dunia pendidikan.
Perbedaan antara psikolog pendidikan dan psikolog sekolah yaitu:
Psikolog sekolahbekerja dalam ruang lingkup sekolah dan berkewajiban untuk meningkatkan kualitas sekolah agar sekolah tersebut memiliki mutu yang lebih baik. Psikolog sekolah juga memiliki kewajiban untuk memberikan penilaian terhadap kualitas guru dan memberikan inovasi baru bagi guru dalam mengajar sedangkan Psikolog pendidikan memiliki ruang lingkup kerja yang luas. Psikolog pendidikan menyelesaikan masalah pendidikan sejak pendidikan pra sekolah hingga perguruan tinggi, setting kelas, sistem sekolah, dan sebagainya. Dengan demikian, psikolog pendidikan memiliki peranan penting dalam mencari titik temu dalam tantangan pendidikan pada suatu bangsa.
Psikolog sekolahbekerja dalam ruang lingkup sekolah dan berkewajiban untuk meningkatkan kualitas sekolah agar sekolah tersebut memiliki mutu yang lebih baik. Psikolog sekolah juga memiliki kewajiban untuk memberikan penilaian terhadap kualitas guru dan memberikan inovasi baru bagi guru dalam mengajar sedangkan Psikolog pendidikan memiliki ruang lingkup kerja yang luas. Psikolog pendidikan menyelesaikan masalah pendidikan sejak pendidikan pra sekolah hingga perguruan tinggi, setting kelas, sistem sekolah, dan sebagainya. Dengan demikian, psikolog pendidikan memiliki peranan penting dalam mencari titik temu dalam tantangan pendidikan pada suatu bangsa.
Sumber : Santrock, John W. 2008, Psikologi Pendidikan Edisi Kedua, Penerbit: Kencana Prenada Media Group: Jakarta
Tidak ada komentar:
Posting Komentar